Perlakuan Khusus

Perlakuan Khusus Kepada IKN Nusantara karena Kaya akan Batu Bara? Ini Pembahasannya!

Melalui Kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya Alam), pemerintah menyatakan bahwa kawasan IKN (Ibu Kota Negara) baru di Nusantara, Kalimantan Timur diketahui mengandung kekayaan sumber daya alam yakni batu bara.

Hal tersebut semakin didukung dengan adanya kajian yang dilakukan oleh Kepala Badan Geologi dari Kementerian ESDM itu sendiri bersama pihak terkait. Kajian yang dilakukan oleh tim ini meliputi potensi air tanah, stabilitas tanah, gerakan tanah, potensi kebencanaan, hingga berkaitan dengan potensi sumber daya alam yang ada di dalamnya.

Dengan banyaknya kekayaan sumber daya alam yang ada di tanah IKN Nusantara, Kalimantan Timur, maka tentu dibutuhkan perlakuan khusus agar sumber daya alam tersebut dapat terkelola dengan baik serta bermanfaat bagi masyarakat dan negara.

Sumber Daya Alam di Kalimantan Timur

Perlakuan Khusus

Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa Kalimantan Timur memang dikenal sebagai salah satu provinsi yang bisa menghasilkan sumber daya alam cukup besar di Indonesia. Tidak heran jika seringkali disebut juga sebagai kawasan penyumbang paru-paru dunia.

Sumber daya alam yang cukup populer di kawasan satu ini adalah batu bara sebagaimana yang disinggung di atas. Hanya saja, seringkali muncul pertanyaan-pertanyaan terkait keamanan IKN yang dipenuhi kekayaan batu bara sebagai salah satu sumber daya alam yang mudah terbakar.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Badan Geologi dari Kementerian ESDM menyatakan bahwa sudah dilakukan adanya pemetaan terkait daerah-daerah yang notabenenya memiliki kekayaan batu bara melimpah dan mudah terbakar dengan daerah yang betul-betul aman.

Meskipun belum ada rincian terkait luas wilayah di IKN Nusantara yang memiliki batu bara, namun dari pihak Kementerian ESDM sudah memberikan peta wilayah terkait daerah-daerah dengan kekayaan batu bara tadi kepada Kementerian PPN atau Perencanaan Pembangunan Nasional RI hingga Bappenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional)

Harapannya, penyampaian pemetaan wilayah atau daerah yang mengandung banyak batu bara ini bisa dijadikan sebagai perimbangan tata kelola kota kedepannya. Dengan begitu, pembangunan bisa dilanjutkan dengan lebih bijak melalui keputusan yang tepat.

IKN Nusantara yang ada di dua kabupaten ini memiliki luas 256.142 hektar. Tepatnya di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Penajam Paser Utara.

IKN Nusantara Kaya Akan Batu Bara?

Mengingat kawasan IKN Nusantara yang ada di Kalimantan Timur ini memiliki dua kabupaten yang cukup luas, tentu dibutuhkan perlakuan khusus untuk memetakan wilayah yang kaya akan batu bara dengan wilayah paling aman akan sangat berguna bagi masyarakat. Baik sekarang atau kedepannya.

Sebenarnya, istilah perlakuan khusus memang menjadi sebuah tindakan yang sudah seharusnya dilakukan pada wilayah di Indonesia yang memiliki kekuatan di bidang tertentu. Contoh konkrit pada IKN yang diketahui bukanlah sekedar lahan kosong.

IKN Nusantara memiliki 162 konsesi tambang, perkebunan sawit, kehutanan, hingga PLTU batu bara dengan kawasan total 180.000 hektar.

Bisa dikatakan bahwa kekayaan tadi tidak hanya berperan sebagai sumber pangan maupun energi di dalam negeri saja, melainkan juga menjadi penghasil energi terbarukan yang dibutuhkan oleh dunia.

Sementara, bagi masyarakat maupun pemilik industri di daerah tersebut, bisa lebih dioptimalkan melalui bantuan fasilitas dari pemerintah sebagai salah satu upaya tindakan khususnya. 

Mulai dari bantuan timbangan truk, atau sarana prasarana lainnya yang memudahkan dalam kegiatan produksi maupun distribusi dari kekayaan yang ada di IKN.

Perlakuan khusus ini membuat masyarakat termasuk yang ada IKN baru akan bisa menjalankan kinerja industrinya dengan baik.

Masyarakat dan perusahaan nantinya bisa mengoptimalkan kinerjanya melalui peralatan yang memadai sebagaimana timbangan truk dari PT Gewinn Gold Hotama untuk berbagai macam kepentingan industri. Termasuk untuk industri batu bara yang bisa mendongkrak perekonomian di IKN baru.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page

Scan the code